Loading...

Riwayat Pencarian

Pencarian Populer

burger menu
tumbuh-gigi-pada-si-kecil_large
Tumbuh Kembang

Tumbuh Gigi Pada Si Kecil

15 Januari 2020

Ada banyak masalah umum yang terjadi dalam pertumbuhan bayi. Tumbuh gigi adalah saat gigi bayi Ibu mulai menembus gusinya dan muncul.

Saat Mulai Tumbuh Gigi

Seiring tumbuhnya akar giginya, ujung gigi terdorong melewati gusi. Beberapa orang juga menyebutnya 'cutting teeth'. Biasanya proses tumbuh gigi ini diiringi rasa tidak nyaman pada si Kecil. Jangan heran bila mereka menjadi rewel.

Kapan gigi pertama si Kecil akan muncul memang tak ada standar yang pasti. Rata-rata, pada mulai umur 6 bulan gigi si Kecil sudah mulai kelihatan, namun ada juga yang sudah mulai tumbuh saat ia berusia 3 bulan.

Gigi susu anak-anak pada umumnya baru lengkap pada usia 3-3,5 tahun. Gigi yang disebut gigi susu tersebut akan tanggal satu demi satu, untuk kemudian digantikan dengan gigi tetap. Jumlahnya sekitar 20 buah, yaitu sepuluh di atas dan sepuluh lagi di bawah.
Jika si Kecil masih belum memiliki gigi di usia 12 bulan, konsultasikan dengan dokter Ibu, atau hubungi Tim Ahli Nutriclub.

Nyeri tumbuh gigi

Tumbuh gigi seringkali menimbulkan ketidak nyamanan pada si Kecil, membuatnya resah dan mudah marah. Si Kecil biasanya merasa paling kesakitan saat gigi pertamanya tumbuh karena ini merupakan sensasi baru dan saat gigi geraham tumbuh karena ukurannya yang besar. Rasa nyeri ini bisa diikuti dengan peningkatkan suhu tubuh, namun tidak sampai menimbulkan demam tinggi.

Did you know?

”Untuk merawat gigi baru si Kecil, sikatlah giginya dengan sikat gigi berbulu lembut. Pada tahap awal, bersihkan gigi si Kecil dengan sikat gigi yang dibasahi dengan air, tanpa menggunakan pasta gigi. Ketahui selengkapnya di sini.

Tanda-tanda si Kecil sedang tumbuh gigi

Perhatikan tanda-tanda berikut di bawah ini untuk mengenali apabila gigi si Kecil sedang mulai tumbuh:

  • Rewel serta menangis lebih sering di malam hari.
  • Banyak berliur.
  • Selalu ingin menggigit untuk mengurangi rasa sakitnya.
  • Pipinya memerah.
  • Suhu tubuhnya sedikit naik (tapi tidak lebih dari 39C, yang menimbulkan demam).
  • Gusinya membengkak dan merah.
  • Lebih sering minta minum ASI, atau justru menolak minum ASI karena gusinya sakit.
  • Selera makannya rendah.
  • Tidurnya tidak nyenyak.

Cara membantu si Kecil yang sedang tumbuh gigi

Proses tumbuh gigi akan mudah membuat si Kecil merasa resah dan terganggu, terutama karena nyeri yang timbul akibat tumbuh gigi. Tips di bawah ini bisa membantu Ibu dalam meredakan gangguan tersebut:
Berikan banyak minum untuk menggantikan cairan yang hilang karena banyak berliur.
• Berikan teether untuk digigiti (yang dapat didinginkan di kulkas lebih baik). Camilan buah sehat yang didinginkan juga membantu.
• Dokter Ibu mungkin menyarankan memberikan pereda nyeri anak-anak seperti parasetamol atau ibuprofen.
• Oleskan krim pencegah iritasi (barrier cream) ke dagu, leher dan dadanya untuk mencegah iritasi kulit di daerah yang terkena liur.
• Alihkan perhatiannya dengan banyak pelukan atau mainan.

comment-icon comment-icon