Loading...

Riwayat Pencarian

Pencarian Populer

burger menu
Panduan Lengkap MPASI Bayi 11 Bulan dan Ide Resepnya - Nutriclub
Nutrisi

Panduan Lengkap MPASI Bayi 11 Bulan dan Ide Resepnya

Article Oleh : Mauliyana Puspa Adityasari 05 Juni 2023

Apakah si Kecil sekarang sudah berusia 11 bulan, Ma? Itu artinya sebentar lagi bayi sudah mendekati masa balita dan cara makannya sudah seperti orang dewasa. 

Pada usia 11 bulan, bayi juga mulai makan tiga kali sehari dengan sedikit camilan dalam MPASI. Sebentar lagi si Kecil sudah siap makan makanan yang sama seperti Mama makan.

Bayi 11 bulan mungkin juga sudah mulai pilih-pilih makanan, tapi Mama harus tetap menyajikan MPASI dengan berbagai rasa dan tekstur. Supaya tidak salah, Mama perlu tahu panduan MPASI untuk bayi 11 bulan yang tepat. Berikut panduan lengkapnya, Ma!

Frekuensi dan Porsi MPASI Bayi 11 Bulan

Setiap bulannya, kebutuhan nutrisi pada bayi semakin meningkat, Ma. MPASI dibutuhkan oleh bayi, sebab, ASI sudah tidak lagi dapat memenuhi kebutuhan nutrisinya. 

Pada bayi usia 11 bulan, si Kecil membutuhkan 750 kkal dalam sehari, yakni sekitar 400 kkal diperoleh dari ASI, sementara sisanya dari MPASI. Untuk dapat memenuhi kebutuhan energi itu, Mama perlu memberikan porsi dan frekuensi yang tepat untuk si Kecil.

Sebagian besar bayi usia 11 bulan, porsi makan MPASI sekitar setengah mangkuk berukuran 250 ml, atau kira-kira 8 hingga 12 sendok makan dalam sekali makan. Sementara untuk camilannya kira-kira porsi yang dibutuhkan adalah seperempat cangkir. 

Di usia ini, bayi juga sudah bisa minum air dari gelas atau menggunakan sedotan, Ma. Untuk frekuensi makan MPASI bayi 11 bulan adalah 3-4 kali makanan utama, dan 1-2 kali makanan selingan dalam sehari. 

Sama seperti Mama dan Papa, si Kecil juga membutuhkan berbagai macam nutrisi untuk pertumbuhannya. Pemberian jenis makanan yang berbeda sangat penting untuk bayi agar kebutuhan nutrisinya dapat terpenuhi.

Bayi mungkin memiliki kesukaan pada jenis makanan tertentu, sehingga akan menolak makanan lain. Jika terjadi seperti itu, Mama tetap harus berikan variasi makanan yang berbeda. 

Jangan berkecil hati juga jika bayi tidak menyukai semua makanan yang Mama sajikan. Mungkin bayi akan makan lebih banyak saat sarapan, tapi di sesi makan berikutnya hanya makan beberapa suap saja. Hal tersebut sangatlah normal, Ma. 

Jangan memaksakan bayi untuk makan, karena justru bisa membuatnya trauma.

Baca Juga: Panduan MPASI Bayi 10 Bulan dan Ide Resep yang Bergizi

Tekstur MPASI Bayi 11 Bulan

Bayi usia 11 bulan harus mulai menikmati berbagai rasa dan tekstur. Mengutip Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), tekstur MPASI untuk bayi usia 11 bulan yaitu makanan yang dicincang kasar dan makanan yang dapat dipegang si Kecil atau finger food

Di usia ini, si Kecil seharusnya merasa lebih mudah untuk mengambil potongan kecil makanan dan menyuapi ke mulutnya. Sebab, keterampilan motorik halus pada telunjuk dan jempolnya sudah semakin baik untuk menggenggam dan menjepit makanan.

Selain mendorong keterampilan motoriknya, finger food dapat melatih bayi untuk belajar mengunyah meski si Kecil belum mempunyai gigi yang sempurna. 

Ya, bayi bisa menggigit makanan menggunakan gusinya, Ma. Latihan ini dapat membantu si Kecil untuk mengatasi tekstur makanan yang berbeda seiring bertambahnya usia. Finger food juga bisa membantu bayi mengkoordinasikan otot yang nantinya akan digunakannya untuk bicara.

Bayi pada usia 11 bulan biasanya lebih percaya diri untuk makan sendiri saat pemberian MPASI. Oleh karena itu, Mama bisa memberikan finger food dengan potongan makanan yang lebih besar untuk membantu bayi belajar cara menggigit. 

Namun, Mama perlu menghindari makanan seperti biji-bijian, kacang utuh, dan anggur. Sebab, makanan tersebut sulit dikendalikan di mulut, sehingga bisa membuat bayi tersedak. Semakin kecil, bulat, keras, dan licin suatu makanan, semakin tinggi risiko tersedak.

Jadwal Pemberian MPASI untuk Bayi 11 Bulan

Ketika memberi MPASI pada bayi usia 11 bulan, Mama harus tahu kapan waktu yang tepat untuk memberikannya. 

Pemberian makan bisa dikatakan berhasil yaitu saat si Kecil diberikan makanan ketika dia merasa lapar. Jangan biasakan bayi terlalu sering ngemil karena bisa membuatnya kenyang terlebih dahulu saat waktu makannya tiba. 

Untuk itu, sangat penting untuk Mama membuat jadwal yang teratur dan terencana. Berikut ini contoh jadwal MPASI bayi 11 bulan yang direkomendasikan oleh IDAI:

  • 06.00 ASI.

  • 08.00 Makan pagi.

  • 10.00 Snack.

  • 12.00 Makan siang.

  • 14.00 ASI.

  • 16.00 Snack.

  • 18.00 Makan malam.

  • 21.00 ASI.

  • 02.00 ASI (bila perlu).

Sementara aturan makan MPASI bayi usia 11 bulan yang perlu diikuti, yaitu waktu makan tidak boleh lebih dari 30 menit, dan hanya boleh mengonsumsi air putih di antara waktu makan. Saat si Kecil makan sebaiknya tidak ada distraksi, seperti sambil bermain, atau menonton televisi.

Mama perlu hentikan proses makan jika bayi sudah mulai terlihat kesal dan “melepeh” makanannya.

Bayi Usia 11 Bulan Boleh Makan Apa Saja?

Pada usia 11 bulan, bayi sudah bisa mengonsumsi makanan yang sama seperti anggota keluarga lainnya. Dengan aturan, asalkan Mama sudah sesuaikan teksturnya untuk menghindari bahaya tersedak. 

Meskipun sudah bisa makan menu keluarga, MPASI untuk bayi 11 bulan tetap harus mengandung karbohidrat, protein, dan lemak untuk sumber energi. 

Berikut ini jenis makanan MPASI yang baik untuk bayi 11 bulan, yaitu:

  • Protein hewani: telur, daging ayam, hati ayam, daging sapi, ikan. 

  • Protein nabati: tahu, tempe, kacang-kacangan.

  • Karbohidrat: nasi, kentang, ubi, jagung.

  • Lemak tambahan: keju, butter, margarin, santan.

  • Sayur: brokoli, bayam, wortel, labu.

  • Buah: pisang, kiwi, jeruk, apel, pir.

Selain itu, Mama juga perlu mengetahui beberapa jenis makanan yang dihindari dalam MPASI untuk bayi 11 bulan, seperti:

  • Madu, karena mengandung bakteri yang dapat menyebabkan penyakit botulisme pada bayi.

  • Ikan bermerkuri tinggi, misalnya hiu, ikan todak, ikan marlin mengandung merkuri tingkat tinggi yang dapat memengaruhi pertumbuhan sistem saraf si Kecil.

  • Garam yang terlalu banyak tidak baik untuk ginjal si Kecil, jadi jangan menambahkan garam ke makanan bayi secara berlebihan. Bayi di bawah satu tahun harus mengonsumsi kurang dari 1 gram garam (0,4 gram natrium) dalam sehari.

  • Minuman dan makanan manis, sebab bisa membuat gigi si Kecil menjadi rusak. Sebagai pengganti gula, Mama bisa berikan buah-buahan yang lebih alami.

Saat menambahkan jenis makanan baru ke dalam MPASI si Kecil, Mama harus selalu perhatikan reaksi alergi yang mungkin terjadi. Jika bayi mengalami gejala alergi setelah mengonsumsi makanan tertentu, sebaiknya segera bawa si Kecil ke dokter untuk mendapatkan penanganan secepatnya, Ma.

Baca Juga: Manfaat Vitamin A untuk Bayi dan 25 Rekomendasi Makanannya

Ide Resep MPASI untuk Bayi 11 Bulan

Senangnya si Kecil sudah mulai bisa makan makanan yang lebih beragam, baik dari jenis, rasa, dan tekstur. Nah, tentu Mama bisa jadi kebingungan untuk menemukan ide resep MPASI baru yang ramah untuk bayi usia 11 bulan.

Untuk memudahkan Mama, berikut ini ada beberapa resep menu MPASI untuk bayi 11 bulan yang bisa Mama coba di rumah. 

1. Bakwan Sayur

Jika si Kecil susah untuk makan sayur, Mama bisa mencoba resep yang satu ini. Sayur yang digunakan adalah wortel. 

Tentunya Mama tahu kalau wortel memiliki banyak manfaat untuk bayi, seperti melindungi kesehatan mata, pencernaan, dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Bahan-bahan:

  • 2 buah buncis, iris tipis.

  • ½ potong wortel, parut.

  • 1 butir telur ayam.

  • 1 potong tahu.

  • Minyak goreng.

Cara membuat:

  • Haluskan tahu dalam sebuah wadah.

  • Masukkan buncis, wortel, dan telur pada wadah tersebut. Aduk-aduk sampai merata.

  • Bentuk sesuai selera, kemudian goreng dengan minyak panas.

  • Tunggu sampai matang, atau berwarna kuning kecokelatan.

  • Bakwan sayur siap disajikan untuk si Kecil.

2. Bolu Ubi Ungu

Resep yang satu ini cocok diberikan untuk snack si Kecil, tentunya tetap lezat dan bernutrisi. Ubi ungu memiliki kandungan vitamin E dan vitamin C yang berguna untuk meningkatkan daya tahan tubuh. 

Selain itu, ubi juga dapat membantu mencegah sembelit dan menjaga kesehatan saluran pencernaan.

Bahan-bahan:

  • 100 gram ubi ungu, kukus.

  • 1 butir telur ayam.

  • Keju parut secukupnya.

Cara membuat:

  • Campurkan ubi ungu kukus dan telur pada sebuah wadah, aduk-aduk sampai rata.

  • Pindahkan adonan ke dalam cup atau wadah kecil tahan panas.

  • Tabur keju di bagian atas adonan.

  • Kukus kurang lebih 15 menit.

  • Bolu ubi ungu siap diberikan untuk si Kecil di jadwal snacknya.

3. Nasi Tim Daging Wortel

Ide resep menu MPASI untuk bayi 11 bulan yang terakhir adalah menu lengkap yang terdiri dari karbohidrat, protein hewani, sayuran, dan lemak. Daging sapi memiliki nutrisi seperti zat besi dan asam amino lengkap yang bisa membantu mencegah risiko stunting.

Bahan-bahan:

  • 90 gram nasi.

  • 1 butir telur.

  • 30 gram daging sapi cincang.

  • ½ potong wortel, potong kecil-kecil.

  • 1 siung bawang putih, iris-iris.

  • Bawang bombai secukupnya, iris tipis.

  • Keju parut secukupnya.

  • Minyak goreng untuk menumis.

Cara membuat:

  • Tumis bawang putih dan bawang bombay dengan minyak sampai harum.

  • Masukkan daging sapi cincang, masak sampai matang.

  • Tambahkan wortel, kemudian aduk-aduk.

  • Siapkan wadah tahan panas, masukkan nasi, tumisan daging, dan telur. Aduk-aduk sampai merata.

  • Taburkan keju di bagian atas adonan.

  • Kukus sekitar 20 menit.

  • Nasi tim daging wortel siap disajikan selagi hangat.

Semoga panduan MPASI untuk bayi 11 bulan dapat membantu Mama memenuhi kebutuhan nutrisi si Kecil. Dari berbagai resep yang direkomendasikan, mana yang akan Mama buat hari ini?

Dan jika masih bingung tentang bagaimana cara terbaik agar si Kecil mau makan, jangan ragu untuk unduh E-Book Panduan Dukung Daya Tahan Tubuh di 1000 Hari Pertama atau konsultasi langsung dengan Nutriclub Expert Advisor yang siap 24 jam menjawab pertanyaan Mama seputar nutrisi dan tumbuh kembang si Kecil.

Baca Juga: Ragam Pilihan Makanan yang Dianjurkan untuk Bayi 12 Bulan dan Panduannya

  • Can I give my baby finger foods? (2022). BabyCentre UK. https://www.babycentre.co.uk/x1051556/can-i-give-my-baby-finger-foods

  • Solids by age: 10 to 12 months. (2022). BabyCentre UK. https://www.babycentre.co.uk/a9146/solids-by-age-10-to-12-months

  • IDAI | Pentingnya Mengatur Jadwal Makan Anak. (2015). Idai.or.id. https://www.idai.or.id/artikel/klinik/asi/pentingnya-mengatur-jadwal-makan-anak

  • IDAI | Pemberian Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI). (2018). Idai.or.id. https://www.idai.or.id/artikel/klinik/asi/pemberian-makanan-pendamping-air-susu-ibu-mpasi

  • WebMD Editorial Contributors. (2020, August 19). Health Benefits of Baby Carrots. WebMD; WebMD. https://www.webmd.com/diet/health-benefits-baby-carrots

  • Aarohi Achwal. (2018, May 11). Sweet Potato for Babies – Benefits and Recipes. FirstCry Parenting; FirstCry Parenting. https://parenting.firstcry.com/articles/sweet-potato-for-baby-benefits-and-recipes/

  • Cegah Stunting, Protein Hewani Harus Ada dalam MPASI – Info Sehat FKUI. (2020, October 5). Ui.ac.id. https://fk.ui.ac.id/infosehat/cegah-stunting-protein-hewani-harus-ada-dalam-mpasi/

  • ‌Food Sizes & Shapes to Serve Baby at Each Age - Solid Starts. (2023). Solidstarts.com. https://solidstarts.com/safe-food-sizes-shapes-for-babies/

  • ‌11- and 12-month-old feeding schedules. (2021). BabyCenter. https://www.babycenter.com/baby/schedules/sample-baby-schedules-for-11-and-12-month-olds_3657182

  • ‌NHS Choices. (2023). What to feed your baby. https://www.nhs.uk/start4life/weaning/what-to-feed-your-baby/10-12-months/

  • Parents. (2022). Baby Feeding Schedule: 9 to 12 Months Old. Parents. https://www.parents.com/baby/feeding/solid-foods/feeding-9-12-month-old-baby/

  • Arora, M. (2019, October 19). 11 Months Old Meal & Food Ideas. FirstCry Parenting; FirstCry Parenting. https://parenting.firstcry.com/articles/11-month-old-baby-food-ideas-chart-recipes-and-more/

floating-icon