Loading...

Riwayat Pencarian

Pencarian Populer

burger menu
Tips Memandikan Si Kecil di Pekan Pertamanya

Pola Asuh Anak

Tips Memandikan Si Kecil di Pekan Pertamanya


Bila ini adalah pengalaman pertama Ibu memiliki bayi, mungkin Ibu masih bingung bagaimana cara memandikan bayi terutama di pekan pertama setelah kelahirannya. Kami berikan informasinya di sini.

Walaupun Ibu dibekali cara memandikan bayi ketika masih di rumah sakit, Ibu mungkin masih merasa was-was saat harus melakukannya sendiri di rumah. 
 
Banyak ibu lebih memilih memandikan bayi mereka dengan washlap pada minggu-minggu pertama. Setelah merasa lebih yakin, barulah mereka benar-benar memandikan si Kecil di dalam bak mandi. 
Tidak masalah bila Ibu hanya menggunakan washlap. Lakukan cara ini di ruangan yang suhunya hangat dan alasi si Kecil dengan handuk untuk mengeringkannya.

Peralatan Mandi Bayi

Memandikan bayi akan lebih mudah jika Ibu benar-benar siap dengan semua peralatannya. Jadi sebelum memulai, siapkan perlengkapan berikut: 
- Bak mandi bayi (bila ada dilengkapi penyangga tubuh atau karet mandi agar bayi tidak mudah tergelincir). Letakkan ditempat yang nyaman sesuai suhu ruang dan tinggi yang sesuai agar pinggang Ibu tidak sakit. 
- Termometer air 
- Washlap lembut atau spons mandi bayi
- Handuk bayi 
- Perlengkapan untuk membersihkan tali pusar (perban, kapas, betadine, plester, cotton buds)
- Perlengkapan untuk dipakai seusainya (baju bayi, popok, bedak, minyak telon) 

Did you know?

”Saat memandikan si Kecil, Ibu bisa mengatur segala perlengkapan mandi yang diperlukan dan membuat suasana waktu mandi jadi menyenangkan. Cara ini dapat mencegah si Kecil kedinginan dan membantu Ibu mengingat bagian tubuh mana yang sudah dibersihkan. Ketahui selengkapnya di sini.“

LIHAT LENGKAP
Tahap Memandikan Bayi
- Siapkan bak berisi air dengan jumlah dan suhu yang cukup untuk bayi (sekitar 30-32 derajat celsius) 
- Atur juga suhu ruang tempat mandi agar bayi tidak kedinginan.
- Letakkan bayi di dalam bak mandi atau di atas penyangga. Basahi tubuhnya perlahan dan bersihkan mata, telinga, wajah dan lipatan di tubuhnya dengan lap lembut. 
- Gunakan sabun khusus bayi untuk badannya, bilas perlahan dengan air. 
- Jika rambut bayi perlu dicuci, lakukan di atas baby taffel sebelum bayi dimasukkan ke bak mandi. Topang kepala dan bahunya dengan lengan bawah Ibu. Bersihkan busa dikepala dengan kain basah, baru dibilas hingga bersih. 
- Selama mandi, ajaklah si Kecil bercakap-cakap atau nyanyikan lagu yang menenangkannya. 
- Setelah selesai, angkat bayi dengan handuk hangat lalu keirngkan tubuhnya. 

Jika Ibu masih ragu, bidan atau dokter akan menunjukkan cara memandikan bayi yang paling cocok untuk Ibu. Begitu Ibu menguasainya, Ibu akan merasa percaya diri melakukannya.

comment-icon comment-icon