Persiapan Penting di Awal Kehamilan
Loading...
burger menu
persiapan-penting-di-awal-kehamilan
Untuk Mama

Persiapan Penting di Awal Kehamilan

Disusun oleh: Tim Penulis

Diterbitkan: 12 Februari 2020


Membeli perlengkapan untuk kebutuhan si Kecil kelak memang menjadi kegiatan yang menyenangkan di masa awal kehamilan. Namun, sebelum melakukan kegiatan tersebut apakah Ibu telah mempersiapkan dengan matang beberapa hal yang harus dihadapi selama sembilan bulan ke depan?

Jika belum, sebaiknya Ibu memperhatikan beberapa persiapan penting di masa awal kehamilan berikut ini agar kesehatan Ibu dan janin tetap terjaga hingga proses persalinan tiba.

Memilih dokter kandungan atau bidan yang tepat

Agar kesehatan Ibu dan janin tetap terjaga hingga proses persalinan tiba, Ibu sebaiknya memeriksa kesehatan kandungan Ibu secara berkala di rumah sakit terdekat. Ibu juga dapat berkonsultasi dengan dokter atau bidan perihal apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan saat masa kehamilan. Untuk itu, memilih dokter kandungan atau bidan yang sesuai dengan pilihan Ibu dan Ayah bisa jadi salah satu hal penting yang perlu dipersiapkan sejak awal kehamilan.

Konsumsi camilan sehat

Masa kehamilan adalah masa di mana Ibu butuh lebih banyak nutrisi untuk kesehatan janin. Ibu sebaiknya mengonsumsi camilan sehat, di antaranya buah-buahan, kacang-kacangan, roti gandum, yoghurt atau salad. Sementara itu, tahan keinginan Ibu untuk mengonsumsi makanan mentah seperti sashimisteak, atau telur setengah matang hingga si Kecil lahir. Konsumsi kopi dan minuman yang mengandung kafein juga sebaiknya dibatasi.

Mencegah aktivitas yang membahayakan kehamilan

Jika bekerja, pastikan rutinitas Ibu tidak membahayakan kesehatan dan keselamatan si Kecil yang berada dalam kandungan. Jika Ibu ingin membersihkan dan merapikan rumah, perhatikan jenis produk pembersih yang dipakai. Usahakan agar Ibu tidak terpapar kandungan zat kimia berbahaya karena dapat menimbulkan risiko cacat saraf pada bayi. Contoh kandungan zat kimia yang membahayakan kehamilan antara lain berupa merkuri atau timbal.

Pilih Artikel Sesuai Kebutuhan Mama
Artikel Terkait